Hujan Deras Dua Hari, Jalan Siak Bagansiapiapi Terendam Banjir Setinggi 20 CM

DAERAH, Kabupaten Rohil1809 Dilihat

Bagansiapiapi – (suarapesisirrokan.com) Intensitas hujan yang tinggi selama dua hari berturut-turut pada Jumat dan Sabtu (19-20 Desember 2025) mengakibatkan ruas Jalan Siak, Kelurahan Bagan Timur, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir, kembali tergenang banjir.

Hingga Minggu (21/12/2025), ketinggian air di badan jalan terpantau mencapai rata-rata 20 sentimeter. Kondisi ini mulai mengganggu aktivitas warga dan pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut.

Menurut penuturan warga setempat, genangan air diprediksi akan terus meningkat. Hal ini disebabkan oleh kiriman air dari wilayah daratan yang lebih tinggi yang mengalir menuju area pemukiman dan jalan siak.

“Tidak hanya jalan yang banjir, sebagian rumah warga juga sudah mulai dimasuki air,” ujar Ijon, salah seorang warga terdampak di Jalan Siak.

Ijon mengungkapkan kekhawatiran warga akan kondisi kesehatan dan ketersediaan bahan pokok jika banjir tak kunjung surut. Ia berharap Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir melalui dinas terkait segera mengambil langkah konkret untuk mengatasi permasalahan drainase atau luapan air di wilayah tersebut.

“Kami sangat berharap pemerintah dapat segera menyelesaikan permasalahan banjir ini agar tidak menjadi langganan setiap tahun. Selain itu, kami juga mengharapkan adanya bantuan, baik itu sembako maupun obat-obatan dari pemerintah daerah,” tambahnya.

Kondisi cuaca di wilayah Rokan Hilir saat ini masih terpantau mendung, dan warga diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi kenaikan debit air jika hujan kembali turun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *