KPU Rohil Melakukan Penetapan DCS Anggota DPRD Rohil untuk Pemilu 2024

Bagansiapiapi – (suarapesisirrokan.com) Sesuai dengan tahapan Pemilihan Umum Tahun 2024 tgl 18 Agustus 2023 Penetapan Daftar Calon Sementara (DCS) Anggota DPRD, menindaklanjuti ketentuan tersebut KPU Kabupaten Rokan Hilir mengudang Partai Politik dan Bawaslu Kab.Rokan Hilir pada tgl 18 Agustus 2023 Pukul 10.00 Wib agenda penyampaian Daftar Calon Sementara (DCS) Anggota DPRD Kab. Rokan Hilir yang di pusat kan di Aula Media Center KPU Kab. Rohil Bagansiapiapi

Ketua KPU Rohil melalui Eka Murlan (Anggota KPU Rohil Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu) menyampaikan bahwa hari ini DCS Anggota DPRD Kabupaten Rokan Hilir sudah kita tetapkan dan telah disampaikan ke Partai Politik dan Bawaslu Kan.Rokan Hilir

Selanjutnya pada tanggal 19 – 23 Agustus 2023 akan diumumkan ke publik melalui media massa cetak, elektronik dan website resmi KPU Rohil http://kab-rohil.kpu.go.id

Sambung Eka Murlan,  kami berharap masyarakat dapat mengetahui dan mengenal lebih dini Daftar Calon Sementara (DCS) DPRD Kab.Rokan Hilir untuk pemilihan umum 2024, dan dapat memberikan tanggapan, masukan terhadap DCS tersebut ke KPU Rokan Hilir mulai tanggal 19 s.d. 28 Agustus 2023

Masukan dan tanggapan masyarakat harus disampaikan secara tertulis dengan mencantumkan identitas yang jelas beserta bukti-bukti pendukung yang relevan atas apa yang disampaikan/ dilaporkan, tanggapan/laporan tersebut dapat disampaikan lansung ke kantor KPU Kab. Rohil Jl. Kecamatan Batu 4 Kel. Bagan Punak Meranti – Bagansiapiapi

Jika ada tanggapan dan masukan masyarakat, selanjutnya KPU Kab. Rohil akan melakukan pencermatan dan klarifikasi kepada bakal calon legislatif melalui Partai Politik. Klarifikasi kepada Partai Politik atas masukan dan tanggapan masyarakat terhadap DCS akan dilakukan pada tanggal 19 s.d. 28 Agustus 2023. Pasca masukan dan tanggapan masyarakat atas DCS, Partai politik dapat mengajukan penggantian DCS tanggal 14 s.d. 20 september 2023.

Kemudian KPU Kabupaten Kab. Rohil akan melakukan verifikasi atas pengajuan pengganti DCS pasca masukan dan tanggapan masyarakat pada tanggal 21 s.d. 23 September 2023. Akhir Eka Murlan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *